Selamat Datang di STAI Imam Syafi’i Cianjur
Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Imam Syafi’i adalah salah satu lembaga pendidikan yang berada di bawah naungan Yayasan Pusat Ilmu Keislaman Internasional (YAPIKI) didirikan dan dibina oleh Syaikh Prof. Dr. Muhammad Hassan Hitou.
Informasi Terupdate
Ingin Mendapatkan Informasi Terupdate Seputar STAI Imam Syafi’i Cianjur? Yuk Bergabung di Channel Telegram
Mengapa Memilih STAI Imam Syafi’i ?
STAI Imam Syafi’I didirikan tahun 2010 dengan SK Pendirian dari Kementerian Agama Republik Indonesia Nomor : DJ.I/446/2010.
STAI Imam Syafi’I mempunyai dua Jurusan yakni Pendidikan Madrasah dengan Program Studi (Prodi) Bahasa Arab dan Jurusan Ilmu Syari’ah dengan Prodi Ahwal Syakhsiyah (Hukum Keluarga Islam). Perkuliahan secara resmi dibuka pada tahun 2011 dan dihadiri oleh beberapa tokoh agama Islam dan pejabat pemerintah di Cianjur.
Manhaj
STAI Imam Syafi’i berlandaskan pada manhaj Ahlusunnah Wal Jama’ah, yang berpedoman Tauhid Asy’ariyah dan Matturidiyah. Fiqih 4 Madzhab : Syafi’i, Hanafi, Maliki dan Hambali. serta berpaham Tasawuf yang sesuai dengan Al-Imam Junaid, Al-Ghazali serta Para Salafussholih lainnya.
Kurikulum
Semua mata kuliah diupayakan tersusun sebaik mungkin dengan fokus kajian buku-buku klasik karya para ulama terkemuka, dikaji tuntas menggunakan pengantar bahasa arab, serta menerapkan pula kurikulum pendidikan tinggi yang berlaku di Indonesia yang telah diatur dalam undang-undang pendidikan tinggi.
Dewan Pengajar
Jajaran dosen STAI Imam Syafi’i Cianjur tidak lain adalah tenaga profesional dan kompeten dibidang masing-masing yang berasal adri dalam dan luar negri, seperti Suriah, Mesir, dan Yaman.
Berita dan Event Kampus
Dokumentasi dan Berita Beberapa kegiatan Akademik dan Non Akademik STAI Imam Syafi’i Cianjur
Playlist
6 Videos
Teaser Wisuda V STAI Imam Syafi’i Cianjur
0:16
Podcast Imamsyafii TV – Kuliah Sambil Menikah, Kenapa Tidak?
0:16
Nasihat Untuk Para Pencari Ilmu – Prof Dr Muhammad Hasan Hitou
Podcast Mahasiswa Asal Kamboja di STAI Imam Syafi’i Cianjur
Rihlah Mahasiswa STAI Imam Syafi’i Cianjur di Camp Cibodas
Apel Pagi Mingguan STAI Imam Syafi’i Cianjur
Apa Kata Mereka Tentang Kita?
Testimoni Para Lulusan, Pengguna Lulusan dan Para Tokoh Besar di Indonesia dan Luar Negri tentang STAI Imam Syafi’i Cianjur
“Kelak kalian akan menyesal jika tidak benar-benar memanfaatkan waktu serta kesempatan di jamiah ini, karena kalian tahu, meski kelihatannya kecil secara fisik, namun masyayikh, guru-guru di sini semuanya adalah ahli ilmu, dan tidak perlu diragukan lagi.”
Buya Yahya
Pengasuh LPD Al-Bahjah
“Ada rasa bangga, ada rasa puas disaat yang mengalahkan kita anak kita sendiri. Inilah ungkapan saya sebagai orangtua, anak yang terdidik di STAI Imam Syafi’i Cianjur, merasa puas yang kita lihat.”
Habib Umar bin Ahmad
Wali Mahasiswi STAIIS Cianjur
“Saya yakin Para Alumni akan menjadi para pemimpin, tokoh-tokoh masyarakat, menjadi guru-guru besar baik di berbagai tempat baik di indonesia maupun dinegara-negara lain.”
Dr. H. Fadli Zon, S.S., M.Sc
Ketua DPR RI Periode 2014-2019
“Saya mengucapkan agar usaha dakwah ini diteruskan oleh Para Alumni untuk meneruskan apa yang diteruskan oleh Fadhilah Syekh Prof. Dr. Muhammad Hasan Hitou didalam melaksanakan tanggung jawab sebagai pendakwah bukan saja di indonesia tetapi dinegara-negara tetangga.”
Dr. Zamiri Abdur Razaq
Direktor Ma’had As-Syafi’i Malaysia
Pendaftaran
Pendaftaran Mahasiswa dan Mahasiswi baru TA 2023/2024
Sistem Informasi Akademik Kampus
Al-lisān Al-‘arabi – Jurnal Program Studi Pendidikan Bahasa Arab
Online ISSN 2828-4291 | Print ISSN 2827-8798
Al-Inṣāf – Journal Program Studi Ahwal Al Syakhshiyyah
Online ISSN 2828-6154 | Print ISSN 2828-1489
Ingin Mendaftar di STAI Imam Syafi’i Cianjur?
STAI Imam Syafi’i Cianjur menerima pendaftaran calon mahasiswa Program Sarjana tahun akademik 2024/2025 secara online.
Waktu pendaftaran mahasiswa baru STAI Imam Syafi’i Cianjur adalah sebagai berikut:
Gelombang Ke I : 18 Januari – 19 Februari 2024
Gelombang Ke II : 23 Februari – 29 Maret 2024
Gelombang Ke III : 4 April – 1 Mei 2024